March 13, 2013

RODA KESETIAAN


Tuhan itu adil. Tidak pernah Ia lalai atau salah dalam segala hal yang dilakukan-Nya. Ia selalu benar dalam semua tindakan-Nya.

Tahun 2012 adalah tahun yang penuh perjuangan bagi saya. Saya tidak pernah mengalami tahun yang demikian seumur hidup saya. Proyek yang saya kerjakan hanya 10 persen dari tahun-tahun sebelumnya. Bayangkan saja pengaruhnya terhadap pemasukan saya untuk kebutuhan sehari-hari. Saya stagnan dalam hubungan saya dengan orang-orang yang saya kasihi, termasuk belahan jiwa saya. Saya sering mengalami kegagalan dalam kerohanian saya, pelayanan saya, seolah tidak ada satu halpun yang berpihak pada saya.

Sekalipun demikian, saya merasakan pertolongan dan penyertaan Tuhan yang luar biasa. Ia memelihara saya dan keluarga saya. Ia tetap mendukung dan mendorong saya dalam iman saya kepada-Nya. Saya bersyukur bahwa pada dalam tahun-tahun yang sedemikian pun Allah tetap memegang saya dalam tangan-Nya sehingga saya bisa bertahan dan tidak terhilang.

Tahun ini, Tuhan memberikan saya hikmat untuk mengawali tahun dengan satu semangat yang baru. Ia membuat saya semakin dekat kepada-Nya lewat pekerjaan, pelayanan, bahkan keseharian saya. Saya merasa diforsir untuk beriman kepada-Nya. Tapi itu tidak sia-sia. Hal-hal rohani di mana saya terlibat, justru semakin membuat Allah mengerjakan kasih karunia-Nya dalam hidup saya. Saya merasa semakin diberkati setiap hari. Saya mungkin gagal, tapi semangat untuk terus berjuang demi melakukan yang terbaik, demi memberkati orang lain, justru semakin berkobar dalam diri saya. Saya mendapat rasa cukup dan hati untuk begitu menikmati berkat-berkat-Nya, meski itu berkat yang kecil. Buat saya, tahun ini adalah tahun kegerakan rohani. Buat saya, tahun ini adalah tahun kemuliaan Tuhan.

Mungkin Anda mengalami hari-hari yang sulit, masa-masa yang kelam. Tapi ingatlah, tidak selamanya hari akan gelap, karena mentari sedang menanti di balik gelap. Hari juga tidak selamanya menguntungkan kita, membuat kita selalu bahagia, karena ada waktu-waktu di mana kita dituntut untuk bahagia, bahkan di waktu-waktu yang menyusahkan. Satu hal yang harus Anda percaya, Tuhan selalu ada di segala masa, tidak hanya untuk orang lain, tapi juga untuk Anda. Kita hanya harus percaya kepada-Nya, senantiasa.

Roda kehidupan akan selalu berputar, tapi Tuhan tidak akan pernah meninggalkan. Bagi kita ada waktu untuk di atas, dan ada waktu untuk di bawah, tapi bagi Tuhan, roda kesetiaan-Nya akan selalu tersedia bagi kita yang mengasihi Dia. Tuhan memberkati

0 komentar:

Post a Comment

 

Copyright © Renungan Harian Maranatha Design by BTDesigner | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger