Hari-hari ini saya dihimpit oleh dua kubu... di kiri saya adalah kubu dengan program penggemukan badan, sebaliknya, di kanan saya adalah kubu dengan program pengurusan badan. Seolah berdiri di antara dua jalan, saya sedikit dipusingkan dengan program teman-teman saya itu. Yang satu sedikit-sedikit merasa lapar dan makannnn terus, yang lain sering puasa dan ketat dengan kalori yang masuk ke mulut. Dalam hati, "Luar biasa sekali teman-teman saya ini!"
Lalu, apa yang sebenarnya bisa saya pelajari dari teman-teman saya ini? Entah itu program penggemukan atau pengurusan, mereka melakukannya dengan sungguh-sungguh. Mereka puasa, diet, olahraga dan nge-gym, mereka minum suplemen, ngemil, makan dan makan, intinya, mereka melakukan dengan tekun apa yang mereka rencanakan demi tujuan yang mereka idam-idamkan. Beberapa waktu lalu salah satu dari mereka hanya punya "niat" saja, tapi tidak ada tindakan nyata. Kalau demikian, tujuan mulianya tercapai tidak? Tentu saja tidak. Tapi begitu "niat" itu berubah menjadi tindakan, hasilnya, "WOW!!!" Yang ingin gemuk berat badannya naik, yang ingin kurus berat badannya turun.
Kita semua punya impian, punya cita-cita, punya harapan dan angan-angan yang baik. Apakah bermimpi, bercita-cita, berharap, dan berangan-angan itu salah? Tentu tidak. Akan tetapi, jika tidak ada tindakan nyata demi mencapai semua itu, maka semua akan tetap seperti semula, tidak ada yang akan menjadi kenyataan. Sebaik, semulia, seluar biasa apapun niatan kita, jika kita tidak melakukan apa-apa, kita tidak akan melihat hasil apapun.
Jangan tinggalkan impian Anda lalu menyerah, sebaliknya, mari kita lakukan sesuatu sekarang. Sekecil apapun usaha kita, asal kita tekun, pasti ada hasil yang akan kita lihat. Semakin keras kita berusaha, Tuhan tidak akan tutup mata, Ia akan mengubah impian kita menjadi kenyataan.
Bapa di sorga, berkatilah setiap mimpi yang ada dalam hatiku, dan berikanlah aku tangan dan kaki yang mau berusaha dan ketekunan. Jadikanlah aku orang yang rajin supaya nama-Mu dipermuliakan di dalamku. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus, Amin.
Hati si pemalas penuh keinginan, tetapi sia-sia, sedangkan hati orang rajin diberi kelimpahan.
Amsal 13:3
0 komentar:
Post a Comment